BALANGANEWS, PULANG PISAU – Anggota DPRD Kabupaten Pulang Pisau dari Fraksi Partai Golkar Suhardi berharap pembangunan infrastruktur terus digalakkan, terutama pembangunan infrastruktur jembatan penghubung antar kecamatan.
Saat ini menurutnya, ada beberapa jembatan yang kondisinya memprihatinkan, berbahan konstruksi kayu dan banyak yang rapuh termakan usia, terutama di wilayah Kecamatan Kahayan Kuala dan Sebangau Kuala.
Suhardi mengatakan bahwa ada beberapa titik jembatan yang saat ini mengalami kerusakan dan perlu perbaikan segera.
Dia juga mengatakan, dalam setiap tahunnya masyarakat setempat selalu mengusulkan, baik melalui Musrembangdes, Musrembang kecamatan dan kabupaten. Namun hingga saat ini belum ada yang terealisasi. Ditambahkannya, jika kendala yang dihadapi pemkab Pulpis masalah anggaran, maka diharapkan dapat terealisasi secara bertahap.
“Pemkab harus mulai merencanakan dan mulai membangun jembatan tersebut. Karena jumlahnya tidak sedikit yang harus di bangun dan memerlukan anggaran yang tidak sedikit’ sebutnya, Senin (13/1/2021).
Anggota dewan dari Dapil Kahayan Kuala dan Sebangau Kuala itu mengatakan, selain jembatan, sarana prasarana infrastruktur lain yang perlu di perhatikan adalah jalan penghubung antar desa. Seperti di wilayah Kecamatan Sebagau Kuala dan Kahayan Kuala masih banyak jalan desa yang memerlukan penanganan.
“Banyak jalan-jalan desa yang rusak dan perlu peningkatan pembangunan. Jika musim hujan, kasihan masyarakat jadi terganggu aktifitasnya karena jalan rusak dan berlumpur,” pungkasnya. (nor)