BALANGANEWS, PULANG PISAU – Dalam rangka konsolidasi organisasi, Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pulang Pisau melaksanakan kunjungan ke sejumlah kecamatan di wilayah kabupaten itu, Kamis-Jumat 23-24 Desember 2021.
Kali ini MUI Kabupaten Pulang Pisau mengunjungi dua kecamatan yakni Kecamatan Banama Tingang dan Kahayan Tengah.
Turut hadir diantaranya Ketua I MUI Kabupaten Pulang Pisau, Ustadz Nasrun Rambe SAg, Sekretaris MUI Pulang Pisau Ustadz Khairani, Ketua Komisi Fatwa Drs KH Khairil Anwar, dan beberapa pengurus MUI lainnya serta pengurus MUI di Kecamatan Kahayan Tengah dan Banama Tingang.
Ketua I MUI Kabupaten Pulang Pisau Nasrun Rambe mengatakan, kunjungan MUI Kabupaten Pulang Pisau ini merupakan agenda cukup penting dalam rangka melakukan konsolidasi organisasi, dimana beberapa diantara pengurus MUI kecamatan yang ada sudah berakhir masa baktinya, bahkan ada ketua MUI kecamatan yang meninggal dunia.
“Oleh sebab itu penting untuk kembali diperbarui dengan kepengurusan yang baru. Harapan kita dalam waktu dekat ini sudah terbentuk, dan pada Januari 2022 mendatang sudah kami terbitkan SK kepengurusan yang baru,” ujar Nasrun.
Sekretaris MUI Kabupaten Pulang Pisau Ust Khairani MHI meminta agar pengurus baru ke depan bisa menjalin kerjasama dengan pihak pemerintah desa untuk mengadakan kegiatan-kegiatan keagamaan.
“Seperti di beberapa desa di kecamatan lain, diantaranya Desa Tahai Baru pernah melaksanakan kegiatan pelatihan Khatib dan Bilal yang sumber dananya dari dana desa (DD). Begitu juga di Desa Sebangau pernah dilaksanakan pelatihan ustadz-ustadzah,” kata Khairani.
Untuk itu dia berharap agar pengurus MUI kecamatan menjalin komunikasi dan berkoordinasi kepada pemerintah desa untuk melakukan pembinaan umat melalui kegiatan keagamaan.
Saementara itu di Kecamatan Kahayan Tengah, Ketua Komisi Fatwa, Drs KH Khairil Anwar berkesempatan menuntun seorang muallaf wanita yang ingin memeluk agama Islam untuk bersyahadat.
“Alhamdulillah pada kesempatan ini kami mendapat kehormatan mengislamkan salah seorang perempuan warga Kahayan Tengah, semoga menjadi suatu keberkahan dalam kunjungan ini. Kita berharap selanjutnya kepala KUA Kuat memberikan bimbingan kepada warga yang muallaf ini,” kata Drs KH Khairil Anwar.
Di Kecamatan Banama Tingang, Ketua MUI Kecamatan Affan Ghafar mengharapkan agar MUI Kabupaten Pulang Pisau memberikan perhatian lebih kepada kecamatan Banama Tingang mengingat beratnya medan dakwah yang dihadapi oleh pengurus MUI Kecamatan Banama Tingang.
“Kami berharap pengurus MUI Kabupaten Pulang Pisau lebih banyak memberikan bimbingan kepada kami pengurus MUI Kecamatan Banama Tingang bagaimana menghadapi umat di tengah mayoritas agama lain,” ujarnya.
Pengurus MUI Kecamatan Banama Tingang menyambut baik kunjungan MUI Kabupaten Pulang Pisau. “Ini suatu kebanggaan bagi kami di Kecamatan Banama Tingang atas kunjungan pengurus MUI Kabupaten Pulang Pisau, ke depan kita berharap kunjungan ini dilaksanakan berkelanjutan untuk membantu dakwah kami di kecamatan Banama Tingang,” ujar H Ikram, salah satu pengurus MUI Kecamatan Banama Tingang. (nor)