Seolah rasa yang ada, tenggelam ditelan lara
Kau di sana membuat lenyap sebagian asa
Apa ada hal yang membuatmu hilang ingatan?
Sehingga gumpalan hal menyakitkan kau lemparkan
Dengarlah, yang kala itu melukis harap
Membantuku bangun kala terpuruk hanya dengan indahnya tatap
Semudah itu sirna?
Ah, rasanya ingin aku anggap mimpi saja
Simak baik-baik untaian kata
Tersampaikan lepas membuat lega
Walau hanya sedikit saja
Terasa ringan … walau sirna sedikit angan
Kala waktu berlanjut kembali
Lontarkan kalimat penyejuk yang tak sekadar janji
Ingatlah makna janji
Yakinkan untuk kau tepati
Buatlah aku merasa…
Bahwa kisah menyakitkan itu hanya legenda…
Palangka Raya, 2021