Bikin Konten YouTube, Remaja 13 Tahun Tenggelam di Sungai Kahayan

Kapolsek Pahandut Kompol Edia Sutaata saat memantau proses pencarian terhadap korban tenggelam di Sungai Kahayan

, – Seorang remaja berusia 13 tahun dikabarkan di , Selasa (6/10/2020) sekitar pukul 16.00 WIB. Galih Samoedra, warga Jalan Pangrango, tenggelam di Sungai Kahayan setelah berupaya membuat video di konten YouTube bersama rekan-rekannya.

Informasi tenggelamnya korban baru diketahui setelah temannya, Bayu, melaporkan tersebut ke personel yang ada di Pos Polisi Bundaran Besar. Galih dikabarkan tenggelam setelah tak kunjung muncul ke permukaan sungai usai berenang.

“Galih ngajak berenang padahal tidak bisa, sudah diingatkan namun tetap saja berenang. Tadi mau membuat video youtube,” terang Bayu.

Bayu pun sempat mengira korban bercanda dengan mengayun-ayunkan tangannya ke permukaan. Tapi tak berapa lama korban tak kunjung keluar dari dalam air.

“Saya kira tadi nge-prank, Pak, tapi tidak muncul-muncul juga,” sebutnya.

Kabar tenggelamnya seorang remaja di Sungai Kahayan kini telah ditangani Pahandut. Usai menerima laporan sejumlah personel dan warga melakukan pencarian menggunakan perahu kecil.

“Kita upayakan melakukan pencarian dengan cara tradisional dibantu warga sekitar. Selanjutnya sudah dikoordinasikan ke instansi terkait yang memiliki kemampuan SAR,” terang Kompol Edia Sutaata. (yud)