KPU Barsel Rekapitulasi Perhitungan Suara

BALANGANEWS, BUNTOK – Jelang di penghujung tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), menyelenggarakan rapat pleno terbuka, terkait rekapitulasi penghitungan perolehan suara untuk Daerah Pemilihan (Dapil) 3 yang bertempat di Aula Kantor KPU setempat.

Ketua KPU Barsel, Roslina menyampaikan, rekapitulasi merupakan rangkaian Pemilu setelah dilakukannya proses pemungutan dan penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang telah berlangsung beberapa waktu lalu.

“Tahapan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dilaksanakan di tingkat Kecamatan dengan rentang waktu 16 Februari – 02 Maret 2024,” katanya, Sabtu (2/3/2024).

Masih dikatakan Roslina kenapa rekapitulasi ini dimulai dari Dapil 3, karena kita ingin memulai dari daerah yang terjauh dulu, seperti Kecamatan Jenamas, Dusun Hilir dan Karau Kuala.

“Kemudian dilanjutkan ke Dapil 2, yakni Kecamatan Dusun Utara dan Gunung Bintang Awai, baru disusul Dapil 1 Kecamatan Dusun Selatan dengan jumlah TPS sebanyak 169,” ucap Ketua KPU Barsel.

Ditambahkan dengan dilaksanakannya rekapitulasi ini, kita sama-sama berharap memperoleh pemimpin yang baik, semoga kegiatan ini dapat berlangsung dengan aman dan lancar.

Sementara itu, Asisten II Setda Barsel, Rahmat Nuryadin yang mewakili Pj. Bupati mengatakan, sangat mendukung dengan adanya rapat pleno rekapitulasi yang diselenggarakan oleh KPU itu, karena hasil dari rapat pleno tersebut sudah ditunggu-tunggu oleh masyarakat.

“Kita sangat berharap kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar, dan kepada masyarakat agar dapat menerima hasilnya dengan lapang dada serta tetap menjaga kondusifitas,” pungkasnya. (lam)