Balanganews.com
Home » Barito Selatan » Perum Bulog Cabang Buntok Siap Serap Gabah, Beras, dan Jagung dari Petani
Barito Selatan

Perum Bulog Cabang Buntok Siap Serap Gabah, Beras, dan Jagung dari Petani

Whatsapp Image 2026 01 22 At 9.48.29 Pm

BALANGANEWS, BUNTOK – Kepala Perum Bulog Kantor Cabang Buntok Fariz Jaya, menyatakan kesiapan Bulog dalam menyerap gabah, beras, dan jagung hasil panen petani sepanjang tahun 2026. Langkah ini dilakukan untuk menjaga stabilitas harga di tingkat petani sekaligus memperkuat cadangan pangan pemerintah.

“Bulog memastikan seluruh komoditas yang diserap tidak dibeli di bawah Harga Pembelian Pemerintah (HPP),” katanya, Kamis (22/01/2026).

Dijelaskan untuk tahun 2026, Perum Bulog, khususnya di wilayah Barito Selatan dan Barito Timur, siap melakukan penyerapan gabah, beras, dan jagung dari petani. Harapan kami, harga komoditas tersebut tidak berada di bawah HPP.

“Pada awal tahun 2026 Bulog juga masih melaksanakan penugasan lanjutan dari tahun 2025, yaitu penyaluran beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) di seluruh saluran distribusi. Program ini merupakan upaya pemerintah untuk menjaga keterjangkauan harga beras bagi masyarakat,” jelasnya.

Ditambahkan penugasan penjualan beras SPHP masih berlanjut di semua saluran. Ini merupakan program lanjutan yang tetap kami jalankan di awal tahun 2026.

“Bulog berharap penyerapan hasil panen dan keberlanjutan program SPHP dapat menjaga stabilitas pangan serta mendukung kesejahteraan petani di wilayah Barsel dan Bartim,” pungkasnya.(lam)

Berita Terkait