Ketua DPRD Barsel Minta Pemkab Percepat Vaksinasi

Ketua DPRD Barsel, Ir, HM Farid Yusran, MM

BALANGANEWS, BUNTOK – Ketua DPRD Barito Selatan (Barsel), H.M. Farid Yusran meminta kepada Pemerintah daerah setempat untuk segera mempercepat pelaksanaan vaksinasi Covid-19.

“Apabila tidak dipercepat, ditakutkan akan ada vaksin yang kadarluarsa, pasalnya sekitar 5 ribu dosis lebih vaksin jenis AstraZeneca yang masa kadaluarsanya sudah habis pada tanggal 30 November 2021, namun belum dilaksanakan vaksinasinya,” kata Ketua DPRD Barsel H. M. Farid Yusran, Kamis (2/12/2021).

Masih dikatakan Politisi PDI Perjuangan yang juga merupakan Ketua DPC PDI Perjuangan, Fraksi PDI Perjuangan dan Nasdem Pembangunan Berkarya (NPB) mempertanyakan tentang vaksin yang kadaluarsa. Tetapi ternyata jawaban dari Bupati, itu tidak ada.

“Saya meminta agar pemerintah daerah melalui instansi terkait untuk segera memacu pelaksanaan vaksinasi Covid-19, sebelum vaksin tersebut kadaluarsa,” ucapnya.

Ditambahkan, kami DPRD meminta kepada pemerintah daerah, agar vaksin itu jangan sampai terjadi expired.

“Pemkab harus cepat melaksanakan vaksin agar tidak terjadi expired,” pungkasnya. (lam)