Penanganan Infrastruktur Tetap Dilakukan, Meski Terjadi Efisiensi Anggaran

BALANGANEWS, KUALA KURUN – Meski efisiensi anggaran di tahun 2025, berbagai program pembangunan kepentingan masyarakat tetap berjalan. Salah satunya adalah peningkatan infrastruktur jalan dan jembatan yang tetap menjadi perhatian, dengan menggunakan APBD.

“Kami tetap fokus lakukan peningkatan infrastruktur jalan dan jembatan. Itu telah menjadi arahan dari bupati,” ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Gumas, Baryen, Jumat (21/3/2025).

Ruas jalan yang akan dilakukan penanganan adalah dari Kuala Kurun-Sepang Simin, Tewah-Batu Nyiwuh-Sei Riang-Tumbang Miri, dan Tumbang Miri menuju Tumbang Marikoi. Kemudian dilakukan penanganan Jembatan Karau dan longsor di Hambawang, yang terletak di ruas jalan kabupaten yaitu Kuala Kurun-Sepang Simin.

“Kami juga akan lakukan penanganan pemeliharaan pada beberapa titik jalan yang rusak, dari arah Kuala Kurun-Tumbang Miwan-Tumbang Empas,” ujarnya.

Dia mengatakan, pihaknya juga akan melanjutkan pembangunan jembatan yang menghubungkan Sepang Kota-Sepang Simin. Apalagi itu merupakan salah satu kepentingan yang harus difasilitasi untuk memperlancar akses masyarakat dan pertumbuhan ekonomi.

“Karena pile slab sudah dibangun, maka tahun ini sudah ada program untuk pembangunan oprit atau timbunan tanah di belakang abutment yang berfungsi sebagai akses jalan menuju jembatan,” terangnya.

Saat ini, anggaran untuk pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan tersebut masih dalam proses pembahasan dengan tim anggaran pemerintah daerah.

“Kegiatan yang menjadi kebutuhan dari masyarakat, terutama infrastruktur jalan dan jembatan tetap akan dilakukan penanganan. Akan tetapi, sekarang ini anggarannya masih dilakukan penyesuaian,” tukasnya. (ahs)