Gubernur Kalteng Harapkan Penerus Lanjutkan Perbaikan Infrastruktur

Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Sugianto Sabran, berharap pemimpin baru yang akan datang dapat melanjutkan berbagai upaya perbaikan di provinsi tersebut, terutama dalam hal infrastruktur jalan.
Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Sugianto Sabran, berharap pemimpin baru yang akan datang dapat melanjutkan berbagai upaya perbaikan di provinsi tersebut, terutama dalam hal infrastruktur jalan.

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Sugianto Sabran, berharap pemimpin baru yang akan datang dapat melanjutkan berbagai upaya perbaikan di provinsi tersebut, terutama dalam hal infrastruktur jalan.

Salah satu fokus utamanya adalah perbaikan jalan sepanjang 360 kilometer di tiga kabupaten yang kini menjadi tanggung jawab Pemerintah Provinsi.

“Sepanjang 360 Km menjadi tanggung jawab Provinsi di 3 Kabupaten. Kabupaten butuh bantuan kita. Itulah tugas seorang Gubernur, mudah-mudahan ke depan APBD kita naik menjadi Rp 15 Triliun pada 2030,” ujar Sugianto, Senin (13/1/2025).

Gubernur Kalteng dua periode ini juga optimistis bahwa APBD Kalteng bisa mencapai Rp 20 triliun jika proyek Bendungan Juloi dapat diselesaikan pada tahun 2030.

Ia menambahkan, keberhasilan program-program besar seperti Food Estate seluas 1 juta hektare, Program Sapi Perah, hilirisasi industri, dan program lainnya akan memberikan kontribusi signifikan terhadap peningkatan pendapatan daerah.

Dengan adanya berbagai program ini, Gubernur Sugianto berharap Kalteng dapat terus berkembang dan menjadi provinsi yang lebih maju, dengan infrastruktur yang lebih baik dan perekonomian yang semakin kuat. (asp)