Peringati HUT ke-68, Pemprov Kalteng Kenang Jasa Pahlawan

Gubernur Kalteng, H. Agustiar Sabran bersama dengan jajaran melakukan ziarah ke Makam Pahlawan Sanaman Lampang, Palangka Raya

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Agustiar Sabran, memimpin langsung upacara ziarah rombongan dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Sanaman Lampang, Palangka Raya, Kamis pagi (15/5/2025).

Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-68 Provinsi Kalimantan Tengah.

Upacara berlangsung khidmat sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang membela tanah air dan menjadi pelopor pembangunan daerah.

Hadir dalam kegiatan tersebut jajaran Staf Ahli Gubernur, Asisten, serta seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng.

Rangkaian acara diawali dengan upacara penghormatan, mengheningkan cipta, hingga peletakan karangan bunga di tugu makam pahlawan oleh Gubernur. Usai prosesi, dilanjutkan tabur bunga di pusara para pahlawan.

Dalam kesempatan itu, Gubernur Agustiar Sabran mengingatkan pentingnya nilai-nilai perjuangan yang diwariskan para pahlawan, agar terus dijadikan pedoman membangun Kalimantan Tengah ke depan.

“Kalau kita melupakan sejarah, akan diinjak sejarah itu sendiri. Kami sekarang ada karena mereka, kita meneruskan tongkat estafet dari pendahulu kita,” tegas Agustiar.

Ia juga berpesan khusus kepada generasi muda untuk tidak hanya mengenang jasa para pahlawan, tetapi turut menjaga dan melanjutkan semangat perjuangan dalam berbagai bidang.

Upacara ziarah dan tabur bunga ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi ke-68 Provinsi Kalimantan Tengah yang tahun ini mengusung tema “Kalimantan Tengah Masa Depan Indonesia”.

Berbagai kegiatan dilaksanakan, melibatkan partisipasi masyarakat di berbagai sektor pembangunan dan kebudayaan. (asp)