Kecamatan Kurun Berhasil Meraih Juara Umum Pesparawi ke VII

Whatsapp Image 2023 10 30 At 12.53.54 Pm
Wakil Bupati Efrensia LP Umbing, Ketua LPPD Herbert Y Asin, Pabung Kodim 1016/Plk Letkol Inf Maksun Abadi, dan Ketua Panitia Pesparawi VII Lurand, berfoto bersama dengan pimpinan kontingen kecamatan yang berhasil meraih juara Pesparawi VII, di Kelurahan Tumbang Napoi, Kecamatan Miri Manasa, Sabtu (28/10/2023)

, – Pelaksanaan tingkat Kabupaten Gumas tahun 2023, di Kelurahan Tumbang Napoi, Kecamatan Miri Manasa resmi berakhir.

Keluar sebagai juara umum yakni kontingen dari , dengan meraih enam medali champion, dua medali gold dan tiga medali silver.

Kemudian, juara umum kedua diraih l Kecamatan Manuhing dengan dua medali champion, empat medali gold dan lima medali silver, serta juara umum ketiga diraih dengan dua medali champion, tiga medali gold, dan tiga medali silver.

“Saya ucapkan selamat kepada Kecamatan Kurun yang meraih juara umum Pesparawi ke-VII tahun 2023. Bagi yang belum meraih juara, bukan berarti jelek. Ini harus menjadi pemicu bagi kecamatan lain untuk membuat persiapan yang lebih baik,” ujar Wakil Bupati Gumas, Efrensia LP Umbing, Senin (30/10/2023).

Dia mengakui Pesparawi tingkat kabupaten secara langsung maupun tidak langsung akan membantu pemerintah untuk mengembangkan pemahaman, penghayatan, dan pengamalan ajaran agama melalui perlombaan seni suara dengan mempersembahkan yang terbaik, ditambah kegiatan-kegiatan pendukung lain.

“Saya ingin hasil yang dicapai berdasarkan indikator penilaian yang ditetapkan, sehingga dapat memacu semua untuk menjadi teladan dalam cita, karya, karsa, serta menjadikan Pesparawi menjadi agenda pembinaan kerohanian khususnya bagi umat kristiani secara berkesinambungan,” jelasnya.

Berakhirnya penyelenggaraan di Kelurahan Tumbang Napoi, berarti memasuki babak baru dalam persiapan mengikuti Pesparawi tingkat Provinsi Kalteng pada tahun 2024 di Kabupaten Pulang Pisau. Apa yang sudah diraih kontingen pemenang, harus menjadi prioritas untuk diikutkan kembali di pentas Pesparawi tingkat provinsi.

“Saya mengapresiasi pelaksanaan Pesparawi ke VII tingkat kabupaten tahun 2023 di Kelurahan Tumbang Napoi, walaupun terlaksana ditengah keterbatasan, tapi mampu terlaksana dengan baik, sukses, serta berlangsung dengan lancar, aman dan meriah,” tuturnya.

Terpisah, Ketua Panitia Pesparawi ke VII Lurand berharap even Pesparawi ini dijadikan sarana untuk memupuk tali persaudaraan, rasa kebersamaan dan ungkapan kesetiaan sebagai cermin kebersamaan dan kesatuan umat kristen. Yang pada gilirannya akan mendorong aspirasi, inisiatif dan kreatifitas dalam kegiatan pembinan kerohanian.

“Bagi kontingen dari kecamatan yang menang, mari persiapkan kembali menjadi kontingen Kabupaten Gumas yang siap mengikuti Pesparawi tingkat Provinsi Kalteng pada tahun 2024,” terangnya.

Mengenai pelaksanaan musda LPPD Kabupaten Gumas, juga telah berjalan lancar dan menghasilkan keputusan yakni menetapkan Kecamatan Manuhing Raya sebagai tuan rumah Pesparawi ke VIII tahun 2026, dengan cadangan I Kecamatan Rungan Hulu dan cadangan II Kecamatan Batu. (sid)