Kajari Tidak Datang Sidang Praperadilan 3 Tersangka Korupsi di Gumas

IMG 20220922 112520
Tim pengacara tersangka

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Setelah resmi mengajukan praperadilan terkait penetapan tiga tersangka dugaan korupsi di Dinas Pendidikan Gumas yakni ES, WN dan IN, akhirnya persidangan pertama di PN Kuala Kurun digelar, Rabu (21/9/2022) namun tanpa kehadiran pihak termohon Kejari Gumas.

Sidang yang diketuai Hakim Tunggal Galih Bawono yang seharusnya beragendakan pembacaan gugatan, terpaksa ditunda dan akan dilaksanakan kembali minggu depan, Rabu (28/9/2022).

Kuasa hukum pemohon, Pua Hardinata, Tukas Y. Buntang, Lukas Soder Possy dan Frans Yudi, bermula dari termohon menetapkan E sebagai tersangka sebagaimana Surat Penetapan tersangka Nomor B1290/0.2.22.4/Fd.1/08/2022 tanggal 10 Agustus 2022 dan Surat Perintah Penahanan (tingkat penyidikan) Nomor PRINT – 529/0.2.22/Fd.1/08/2022 tanggal 10 Agustus 2022.

“Surat Perpanjangan Penahanan Nomor B1371/0.2.22/Fd.1/8/2022 tanggal 23 Agustus 2022 terhitung mulai tanggal 30 Agustus 2022 s/d paling lama tanggal,8 Oktober 2022 di Rutan Polres Gunung Mas,” kata Pua dalam rilisnya, Rabu (21/9/2022).

Sedangkan tersangka WN, Nomor. B1292/0.2.22.4/Fd.1/08/2022 tanggal 10 Agustus 2022, Surat Perintah Penahanan (tingkat penyidikan) Nomor PRINT – 528/0.2.22/Fd.1/08/2022 tanggal 10 Agustus 2022 selama 20 hari terhitung mulai tanggal 10 Agustus 2022 sampai dengan tanggal, 29 Agustus 2022 dan Surat Perpanjangan Penahanan Nomor B 1373 /0.2.22/Fd.1/8/2022 tanggal 23 Agustus 2022.

“Itu mulai tanggal 30 Agustus 2022 s/d paling lama tanggal, 8 Oktober 2022 di Rutan Polres Gunung Mas,” terangnya.

Untuk penetapan IN sebagai tersangka sebagaimana Surat Penetapan tersangka No. B1291/0.2.22.4/Fd.1/08/2022 tanggal 10 Agustus 2022, Surat Perintah Penahanan (tingkat penyidikan) Nomor PRINT – 530/0.2.22/Fd.1/08/2022 tanggal 10 Agustus 2022 selama 20 hari terhitung mulai tanggal, 10 Agustus 2022 sampai dengan tanggal 29 Agustus 2022.

“Dan Surat Perpanjangan Penahanan Nomor B 552/0.2.22/Fd.1/8/2022 tanggal, 23 Agustus 2U242 mulai tanggal 30 Agustus 2022 s/d paling lama tanggal, 8 Oktober 2022 di Rutan Polres Gunung Mas dengan sangkaan Tindak Pidana Korupsi,” ucapnya.

Bahkan pada Senin (19/9/2022) ketiga tersangka dilakukan pemeriksaan tambahan dan dapat didampingi Penasihat Hukumnya.

Dengan tanpa kehadiran termohon dalam sidang pertama Praperadilan, menurut Pua bahwa pihak kejaksaan memperlihatkan ketidaksiapan.

“Sedikit kecewa sih tidak hadir dari Kejari Gumas,” tandasnya. (grd)