Ini Kondisi Banjir di Desa Tumbang Muroi

Whatsapp Image 2023 12 17 At 11.33.23 Pm (1)
Lokasi banjir yang ada di Desa Tumbang Muroi Kecamatan Mantangai

BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Untuk memastikan situasi terkini bencana banjir yang terjadi di Desa Tumbang Muroi Kecamatan Mantangai Kabupaten Kapuas, dilakukan pengecekan.

Kegiatan pengecekan tersebut dilakukan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas, yang dipimpin langsung oleh Kepala Pelaksana (BPBD) Kapuas Panahatan Sinaga.

Dari data pihak BPBD Kapuas bahwa saat ini banjir yang terjadi di Desa Tumbang Muroi termasuk di Dusun Tanjung Kelanis, Dusun Teluk Kajang dan Dukuh Tahuru mulai dari Sabtu, 9 Desember 2023, dengan TMA 30 – 50 cm.

“Korban yang terdampak di Desa Tumbang Muroi dari RT. 1, 2 dan 3 sebanyak 125 kepala keluarga. Jumlah Rumah terendam 75 unit dan fasilitas umum terendam 5 unit yaitu satu unit SMP 11 SATAP, satu unit SDN 1Tumbang Muroi, satu unit Gereja, satu unit Mesjid,” katanya, Minggu (17/12/2023).

Dirinya juga menyampaikan bahwa keterangan dari perangkat desa di lokasi sampai dengan saat ini tidak ada masyarakat yang terserang penyakit. Untuk aktifitas warga masih berjalan seperti biasa dengan menggunakan sampan atau perahu mesin.

“Terjadi curah hujan di daerah Hulu Kapuas serta pengaruh air pasang dari hilir sehingga kondisi air menggenang beberapa desa Tumbang Muroi, Dusun Tanjung Kelanis, Dusun Teluk Kajang dan Dukuh Tahuru,” jelasnya. (put)