Pangan Murah Diharapkan Stabilkan Harga Pangan Jelang Hari Raya

Whatsapp Image 2023 09 25 At 7.44.23 Pm
Pj Bupati Kabupaten Kapuas, Erlin Hardi

BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Gerakan pangan murah oleh Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kapuas melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kapuas, diharapkan bisa menstabilkan harga pangan.

Hal itu diungkap oleh Penjabat (Pj) Bupati Kapuas, Erlin Hardi dimana mengharapkan beberapa kegiatan yang dilakukan seperti gerakan pangan murah, bisa menstabilkan harga pangan di Kapuas.

“Memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk memperoleh bahan pangan dengan harga terjangkau guna mendukung stabilitas pasokan dan harga serta pengendalian inflasi pangan di Kabupaten Kapuas,” katanya, Rabu (3/4/2024).

Dirinya juga menjelaskan bahwa Gerakan Pangan Murah ini juga bertujuan untuk menekan potensi terjadinya kenaikan harga pangan dan menjamin ketersediaan bahan pangan yang dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Kapuas.

“Apalagi menjelang Hari Besar Keagamaan Idul Fitri 1445 H sudah tentu sangat diharapkan dapat menekan harga bahan pokok yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat menyambut hari raya nanti,” jelasnya.

Sementara itu kegiatan gerakan pangan murah dilakukan di beberapa titik yang ada di Kabupaten Kapuas, oleh beberapa Dinas Pemda Kapuas, seperti Disprindakop dan lainnya. (put)