BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Kegiatan Kapuas Expo 2024 masih terus berlangsung, dimana kali ini Penjabat (Pj) Bupati Kapuas melaksanakan kegiatan kunjungan ke stand pelayanan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kapuas.
Dimana dalam kunjungannya ke stand Dinkes Kapuas yang disambut langsung oleh Kepala Dinkes dr. Tonun Irawaty Panjaitan, untuk melihat secara langsung apa saja yang ada di stan Dinkes Kapuas.
Selain melihat langsung pelayanan di stand Dinkes Kapuas, Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi pun melakukan pemeriksaan kesehatan dan konsultasi gratis yang disediakan oleh Dinkes yaitu pemeriksaan gula darah dan kolesterol serta yang lainnya.
“Tadi saya mengunjungi stand Dinkes Kapuas untuk melihat pelayanan yang diberikan oleh Dinkes Kapuas dalam kegiatan Kapuas Expo 2024, serta juga secara langsung mendapatkan pelayanan secara gratis dalam pengecekan kesehatan,” katanya, Rabu (24/4/2024).
Dengan pelayanan maksimal yang diberikan oleh Dinkes Kapuas, Pj Bupati Kapuas pun memberikan apresiasi kepada Dinkes Kapuas, sehingga pelayanan secara gratis terus lakukan kepada masyarakat Kabupaten Kapuas.
Sementara itu Kepala Dinkes Kapuas dr. Tonun Irawaty Panjiatan, mengucapkan terima kasih kepada Pj Bupati Kapuas, yang telah melakukan kunjungan dan secara langsung memeriksakan kesehatan di stand Dinkes Kapuas.
“Tentu kami dari Dinkes Kapuas mendapatkan suatu kehormatan atas kunjungan yang dilaksanakan Pj Bupati Kapuas di stand Dinkes Kapuas ini,” jelasnya. (put)