SMKN 1 Timpah Gelar Perpustakaan Keliling, Dorong Minat Baca Siswa di Bulan Bahasa

Whatsapp Image 2025 10 31 At 3.14.55 Pm

BALANGANEWS, KAPUAS – Dalam rangka memperingati Bulan Bahasa dan Sastra, SMK Negeri 1 Timpah berinisiatif menggelar kegiatan Perpustakaan Keliling yang menyambangi sepuluh sekolah di wilayah Kecamatan Timpah, Kabupaten Kapuas, sejak 27 hingga 30 Oktober 2025.

Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan semangat literasi dan meningkatkan minat baca di kalangan pelajar sekolah dasar hingga menengah pertama.

Dengan membawa berbagai koleksi buku bacaan, tim dari SMK Negeri 1 Timpah berkeliling ke sejumlah sekolah yang menjadi sasaran kegiatan tersebut.

Adapun sekolah-sekolah yang telah dikunjungi antara lain SDN 1 Lungkoh Layang, SDN 3 Lungkoh Layang, SDN 1 Timpah, SDN 2 Timpah, SDN 3 Timpah, SMPN 1 Timpah, SMPN 2 Timpah Satap, SMPN 3 Timpah Satap, dan SMPN 4 Timpah Satap.

Kepala SMK Negeri 1 Timpah, Sriwati, M.Pd, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu langkah nyata sekolah dalam mendukung gerakan literasi nasional serta menumbuhkan budaya membaca di lingkungan pelajar pedesaan.

“Kegiatan Perpustakaan Keliling ini sebagai upaya memotivasi dan meningkatkan minat baca dan semangat belajar para siswa di sekolah karena ilmu pengetahuan adalah jendela dunia, dengan membaca kita dapat melihat dunia,” ujar Sriwati, Jumat (31/10/2025).

Lebih lanjut, Sriwati menilai bahwa semangat membaca perlu terus dipupuk sejak dini agar siswa tidak hanya terbiasa dengan buku pelajaran, tetapi juga mampu memperluas wawasan melalui berbagai jenis bacaan.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada berbagai pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini.

“Mewakili keluarga besar SMK Negeri 1 Timpah kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh warga sekolah, terutama para kepala sekolah, dewan guru serta OSIS dan seluruh siswa/siswi yang telah berkenan menerima dan menyambut baik kehadiran perpustakaan keliling SMK Negeri 1 Timpah,” ucapnya.

Selama kegiatan berlangsung, antusiasme para siswa terlihat tinggi. Mereka berbondong-bondong membaca buku yang disediakan dan berdiskusi dengan guru pendamping.

Buku-buku yang dibawa mencakup beragam tema, mulai dari cerita anak, pengetahuan umum, hingga buku inspiratif yang relevan dengan dunia pendidikan.

Sriwati berharap, kegiatan semacam ini tidak hanya menjadi rutinitas tahunan, tetapi juga dapat menginspirasi sekolah lain untuk menumbuhkan budaya membaca di kalangan pelajar.

“Kami berharap, melalui Perpustakaan Keliling ini, bersama kita terus meningkatkan minat membaca para siswa demi meningkatkan mutu kualitas pendidikan dan sumber daya manusia unggul di Bumi Tambun Bungai Provinsi Kalimantan Tengah,” tutupnya. (asp)