Pengukuhan Paskibra Tingkat Kecamatan Timpah

SAVE 20220817 092227
Para peserta Paskibra Kecamatan Timpah saat dikukuhkan oleh Kapolsek Timpah

BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Dalam persiapan upacara bendera merah putih untuk memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, Polsek Timpah menggelar pengukuhan Paskibra tingkat Kecamatan Timpah, Selasa (16/8/2022) pukul 20.00 WIB

Dalam pengukuhan tersebut, Kapolsek Timpah Ipda Fadlullah Azmy yang langsung menjadi Inspektur upacara (Irup) yang dihadiri oleh Danramil 1011-09 Timpah Peltu Esjunarno, Ketua Panitia Hut Kecamatan Timpah Horly. D. Untin, Para Pelatih Paskibra, Peserta Paskibra yang berjumlah 10 orang dan seluruh orang tua peserta Paskibra.

Kapolsek Timpah Fadlullah Azmy mengatakan bahwa dengan dilakukan pengukuhan tersebut, untuk persiapan nantinya akan bertugas menaikan dan menurunkan bendera pusaka merah putih bersamaan dengan peringatan Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, pada hari Rabu tanggal 17 Agustus 2022.

“Setelah dilakukan pengukuhan ini, nantinya para peserta Paskibra kecamatan ini, bisa menjalankan tugasnya, untuk mengibarkan bendera merah putih pada upacara HUT RI ke-77,” katanya, Selasa (16/8/2022) malam tadi.

Dirinya juga berpesan untuk selalu semangat, sehingga dalam proses pengibaran bendera merah putih berjalan aman dan lancar tanpa adanya hambatan apapun.

“Tetap semangat dan fokus, agar dalam pengibaran bendera merah putih HUT RI ke-77 bisa berjalan sesuai yang kita harapkan,” ucapnya.

Sementara itu, pengukuhan dilaksanakan di lapangan Basket Mako Polsek Timpah dan sebagai Irup adalah Kapolsek Timpah selanjutnya Ipda Fadlullah Azmy, S. H Selaku Kapolsek Timpah sekaligus mengukuhkan anggota Paskibra sebanyak 10 anggota. (put)