Masyarakat Diminta Segera Melakukan Perekaman e-KTP

Whatsapp Image 2024 01 11 At 1.02.54 Pm
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Katingan, Drs Sukarti

, – Mengingat waktu pemilihan umum () kian dekat, masyarakat , utamanya bagi calon pemilih utama, seperti pelajar yang pada tanggal 14 Februari 2024 nanti sudah berusia 17 tahun, agar segera melakukan perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP).

Imbauan ini diungkapkan Kepala Dinas dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) , Drs Sukarti kepada sejumlah awak media, Kamis (11/1/2024), di ruang kerjanya.

Whatsapp Image 2023 12 13 At 8.54.37 Pm

Perekamannya menurut Sukarti, di Disdukcapil setempat dan bukanya setiap jam kerja. Sedangkan lama perekaman hanya beberapa menit saja. Setelah perekaman, bagi yang usianya sudah genap 17 tahun atau lebih, pada hari itu juga bisa ditunggu pencetakan e-KTP.

“Bagi yang belum berusia 17 tahun bisa langsung pulang, namun datang lagi untuk mengambil e-KTP yang sudah dicetak ke Disdukcapil setelah genap berusia 17 tahun,” kata Sukarti.

Menjawab pertanyaan media, sejauh ini masyarakat Katingan yang usianya mencapai 17 tahun di saat hari pencoblosan (hari H) pemilu tahun 2024 nanti, yang merupakan calon pemilih pemula menurutnya, sekitar 289 orang yang tersebar di beberapa desa dan kelurahan.

“Mereka sebagian besar masih pelajar SMA,” sebutnya.

Dari 289 orang yang belum melakukan perekaman e-KTP tersebut menurutnya, berada di SMA Kereng Pangi Desa Hampalit , di SMA Sanaman Mantikei dan di SMA Tewang Sangalang Garing serta masyarakat kita yang bersekolah di SMA yang ada di kota .

Meskipun keberadaan pelajar masyarakat Katingan ada yang bermukim sementara di kota Palangka Raya, namun sangat antusias dapat melakukan perekaman e-KTP sistem jemput bola.

“Besok kita selesaikan dulu perekaman e-KTP di SMA Kereng Pangi, baru ke SMA di Tewang Sangalang Garing dan SMA Sanaman Mantikei,” janjinya. (abu)