Rudi Hartono Dorong Pengembangan Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga di Katingan

BALANGANEWS, KASONGAN – Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Rudi Hartono, S.Sos, mendorong pemerintah daerah untuk lebih serius dalam membina dan meningkatkan sektor pariwisata, pemuda, dan olahraga. Menurutnya, ketiga sektor tersebut memegang peran penting dalam pembangunan daerah ke depan.

Rudi menekankan bahwa generasi muda adalah harapan masa depan Kabupaten Katingan. Oleh karena itu, mereka membutuhkan pembinaan yang lebih serius agar siap berkontribusi dalam pembangunan daerah. “Pemuda adalah penerus pembangunan. Mereka harus dibina dengan baik agar bisa bersaing dan berperan dalam memajukan daerah,” ujarnya.

Selain itu, sektor olahraga juga perlu mendapatkan perhatian lebih dari pemerintah. Rudi berharap agar atlet-atlet dari Katingan bisa dibina dengan baik, sehingga mampu bersaing dalam berbagai kejuaraan dan membawa nama baik Kabupaten Katingan.

Di sisi lain, pengembangan pariwisata juga menjadi fokus Rudi. Menurutnya, potensi wisata di Kabupaten Katingan tidak boleh hanya terfokus di Kota Kasongan, tetapi juga perlu dikembangkan di daerah lain yang memiliki daya tarik wisata. “Pengembangan pariwisata harus lebih luas, jangan hanya di Kasongan,” tambahnya.

Ia berharap, dengan adanya perhatian serius terhadap sektor-sektor tersebut, pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Katingan dapat meningkat secara signifikan. (fe)