BALANGANEWS, KATINGAN – Penjabat (Pj) Bupati Katingan, Sutoyo, secara resmi melepas keberangkatan Kafilah Kabupaten Katingan yang akan berpartisipasi dalam Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) VII KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2024 di Kota Palangka Raya.
Acara pelepasan digelar di Halaman Kantor Bupati Katingan pada Jumat (1/11/2024) pagi.
Dalam sambutannya, Sutoyo mengungkapkan rasa bangga atas prestasi yang telah diraih kafilah Kabupaten Katingan pada MTQ VII KORPRI Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Tahun 2023.
“Dua kafilah yang mendapat predikat terbaik pada dua cabang lomba ini, mewakili Provinsi Kalimantan Tengah untuk mengikuti MTQ VII KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2024 di Kota Palangka Raya pada 2-10 November 2024,” tuturnya.
Cabang yang dimenangkan adalah Tartil Al-Quran Putri dan Lomba Doa Putri. Sutoyo menyampaikan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Katingan melalui pembentukan Tim Persiapan Kafilah.
“Tim Persiapan ini bertugas untuk mendampingi dan memfasilitasi keperluan kafilah selama persiapan dan mengikuti kegiatan,” jelas Sutoyo.
Dia juga berharap, melalui ajang ini, para anggota KORPRI Kabupaten Katingan dapat meningkatkan mental dan spiritual mereka, sekaligus menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang beriman dan peduli kepada masyarakat.
“Jadilah ASN yang mengamalkan dan mewujudkan nilai-nilai iman serta ketaqwaan dalam setiap langkahnya, demi mewujudkan tata pemerintahan yang baik,” pesan Sutoyo.
MTQ VII KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2024 ini diharapkan dapat menjadi ajang untuk mengukir prestasi sekaligus membawa nama baik Kabupaten Katingan dan Provinsi Kalimantan Tengah di tingkat nasional. (asp)