Besok, Gowes Bareng Bupati 

Bupati Katingan Sakariyas saat menyambut rombongan mahasiswa Unpar yang akan melaksanakan KKN di Kabupaten Katingan, Rabu pagi (10/3/2021) kemarin, di kantor Bupati Katingan

BALANGANEWS, KASONGAN – Jum’at pagi (12/3/2021) sejumlah pengurus dan anggota Persatuan Bersepeda serta sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan gelar gowes bareng Bupati Katingan.

Sedangkan route (Start-Finish) yang akan dijalani dari halaman kantor Bupati Katingan – Komplek Perkantoran – Pasar – Kantor Bupati Katingan dan sejumlah ruas jalan di Kota Kasongan yang diperkirakan panjang jalannya antara 4 km hingga 5 km.

Adapun tujuan dari kegiatan tersebut menurut Bupati Katingan Sakariyas, selain berolahraga untuk menjaga kebugaran serta meningkatkan imun di tubuh masing-masing, juga dalam rangka pembagian masker kepada masyarakat, guna mematuhi protokol kesehatan (prokes).

“Khususnya untuk Kabupaten Katingan,” kata Bupati.

Masker yang dibagikan kepada masyarakat menurutnya bukan saja kepada para pedagang di pasar, tapi juga kepada para pejalan kaki, pengendara roda dua, tiga dan empat.

“Sambil memberikan pemahaman tentang pentingnya menggunakan masker ketika berada di luar rumah, di perjalanan dan ketika sedang berjualan,” terang orang nomor satu di bumi Penyang Hinje Simpei ini. (abu)