Pemdes Olung Nango Telah Salurkan BLT DD Kepada 50 KPM

BALANGANEWS, PURUK CAHU – Tepatnya pada, Kamis (4/4/2024) Pemerintah Desa () Olung Nango melalui Kepala Desa (Kades) Olung Nango Kabupaten Murung Raya (Mura) Provinsi Kalimantan Tengah () Sanderson, yang merupakan, kepanjangan tangan dari Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah Provinsi dan Pemerintah Daerah Kabupaten di tingkat Desa.

Telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa () Sumber Dana Anggaran Pendapatan Belanja Negara () Tahun Anggaran (TA) 2024 kepada 50 (lima puluh) Keluarga Penerima Manfaat (KPM), yang mengambil tempat di Kantor Pemerintah Desa (Pemdes) Olung Nango Kecamatan Tanah Siang.

Itu disampaikan langsung oleh Kades Olung Nango, Sanderson kepada Balanganews.com kemarin, Jum’at (5/4/2024) sore hari.

Di kesempatan itu Kades Olung Nango menyampaikan, ini bukti nyata bahwa Pemerintah selalu hadir dan peduli untuk membantu masyarakat, apalagi pada saat sekarang untuk menjaga daya beli masyarakat di tingkat desa.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu, sehingga pelaksanaan kegiatan penyaluran kepada KPM beberapa hari yang lalu di Desa berjalan dengan lancar,” ungkap Sander.

Lanjutnya kembali, tinggal beberapa hari lagi akan tiba Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah bagi Umat Muslim. Setiap menjelang perayaan hari besar keagamaan kebutuhan pokok merangkak naik, maka karena itu kami segera untuk menyalurkan BLT DD tersebut kepada KPM.

“Dengan adanya kenaikan harga komoditi akan menjadi beban bagi masyarakat, mulai dari golongan menengah sampai ke bawah untuk memenuhi kebutuhannya. Maka kami mengambil sikap untuk segera melakukan penyaluran, tidak lama setelah kami Pemdes menerima dana transfer dari Pemerintah Pusat,” jelas Sander kembali.

Sementara itu, untuk nilai per bulannya tetap sama seperti tahun sebelumnya yaitu Rp. 300.000,- (tiga ratus ribu rupiah) per bulan.

“Harapan saya mewakili Pemdes, agar bantuan yang diterima untuk dipergunakan dengan sebaik – baiknya, terutama membeli kebutuhan sandang dan pangan,” tutupnya. (Sam)