BALANGA NEWS, Puruk Cahu – Polres Murung Raya (Mura) Polda Kalteng menggelar apel gelar pasukan Operasi Patuh Telabang 2024 di Lapangan Mapolres Mura, Senin (15/7/2024).
Apel ini dipimpin oleh Kapolres Mura AKBP Irwansyah, dengan dihadiri oleh Pj Sekda Mura, Rudie Roy, Wakil Ketua II DPRD Mura, perwakilan dari Pabung 1013/Mtw, Kajari Mura, Kasat Pol PP, Dishub Kab. Mura, serta Jasa Raharja.
Operasi Patuh Telabang 2024 ini mengusung tema “Tertib Berlalu Lintas Demi Terwujudnya Indonesia Emas” dan akan berlangsung selama 14 hari, mulai 15 hingga 28 Juli 2024. “Operasi ini bersifat terbuka dan dilaksanakan oleh fungsi lalu lintas yang didukung oleh fungsi operasional kepolisian lainnya,” ujar Kapolres Mura, AKBP Irwansyah.
Kapolres juga menjelaskan bahwa Operasi Patuh Telabang 2024 akan dilaksanakan dengan pendekatan yang edukatif, persuasif, dan humanis. Selain itu, akan ada penegakan hukum secara elektronik untuk meningkatkan simpati masyarakat terhadap polisi lalu lintas (Polantas).
“Kami akan menindak pelanggaran seperti penggunaan ponsel saat berkendara, pengemudi di bawah umur, pengendara yang tidak memakai helm atau safety belt, serta pengendara yang mengkonsumsi alkohol,” tegasnya.
Dalam kesempatan ini, Kapolres mengajak seluruh masyarakat untuk mematuhi peraturan lalu lintas. “Dengan disiplin berlalu lintas, kita dapat menekan pelanggaran dan kecelakaan,” tambahnya.
Pj Sekda Mura, Rudie Roy, yang turut hadir dalam apel tersebut, mengungkapkan pentingnya mendukung upaya Polres Mura dalam menciptakan ketertiban berlalu lintas. “Kami berharap masyarakat dapat lebih sadar dan disiplin dalam berlalu lintas, demi keselamatan bersama,” pungkasnya. (fe)