Pemkab Mura Jalin Kerja Sama dengan Pemkab Jember untuk Kembangkan Kopi dan Kakao

BALANGA NEWS, Jember – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) terus berupaya mengembangkan alternatif tanaman perkebunan sebagai peluang usaha tambahan bagi petani karet, dengan fokus pada pengembangan tanaman kopi dan kakao.

Upaya ini semakin nyata melalui kerjasama dengan Pemkab Jember dan Pusat Penelitian Kopi dan Kakao yang dilaksanakan pada Kamis (11/7/2024) di Pendopo Wahyawibawagraha Bupati Jember, Provinsi Jawa Timur.

Pj Bupati Mura, Hermon, bersama pejabat Pemkab Mura lainnya disambut hangat oleh Wakil Bupati Jember, K. H. Muhammad Balya Firjaun Barlaman, beserta jajaran Pemerintah Kabupaten Jember. Dalam kesempatan tersebut, Hermon mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Jember atas sambutan yang diberikan dan dukungannya terhadap inisiatif Pemkab Mura.

“Budidaya kakao ini bisa membuka peluang usaha masyarakat. Kakao adalah salah satu komoditas perkebunan yang memiliki prospek menjanjikan, dan kami dari Pemkab Mura melalui Dinas Pertanian dan Perikanan terus berupaya melakukan inovasi untuk ikut mengambil bagian dalam peningkatan produktivitas kakao nasional serta membantu petani,” jelas Hermon dalam sambutannya.

Wakil Bupati Jember, K. H. Muhammad Balya Firjaun Barlaman, menyambut baik kerjasama ini dan menyatakan dukungannya. “Kami sangat mendukung dan senang dengan kerjasama ini. Semoga apa yang sudah direncanakan oleh Pemkab Mura bisa sukses, mengingat luasnya kawasan Kabupaten Murung Raya yang sangat cocok untuk pengembangan komoditas kakao,” ujar Wakil Bupati Jember.

Kerjasama ini diharapkan dapat memperkuat sektor perkebunan di Murung Raya, memberikan peluang baru bagi petani, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengembangan komoditas yang memiliki potensi besar. (fe)