Pemkab Murung Raya Gelar Gerakan Pangan Murah di Laung Tuhup

BALANGA NEWS, Puruk Cahu – Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Murung Raya (Mura) mengadakan Gerakan Pangan Murah (GPM) di Halaman Kantor Kecamatan Laung Tuhup, Kamis (18/7/2024). Kegiatan ini bekerja sama dengan Bulog dan Badan Ketahanan Pangan Nasional.

Masyarakat Laung Tuhup menyambut program ini dengan antusias, meskipun cuaca kurang mendukung. “Kami sangat senang dengan adanya sembako bersubsidi ini, karena sangat membantu memenuhi kebutuhan harian kami,” ujar salah seorang warga yang ikut antre.

Kepala Bidang Distribusi dan Cadangan Pangan, Ellen Yana Kristantie, menyebutkan berbagai komoditas disediakan dalam kegiatan ini, antara lain kopi, minyak goreng, mie instan, telur, beras, bawang merah, bawang putih, dan gula. “Semua barang yang kami subsidi tersedia untuk sekitar 250 hingga 300 paket per komoditas,” jelas Ellen.

Ia juga menambahkan pentingnya melanjutkan program serupa di masa mendatang. “Melihat antusiasme masyarakat, kegiatan ini perlu ditingkatkan lagi ke depannya. Selain membantu masyarakat, ini juga menjadi langkah untuk menyeimbangkan harga di pasar,” ujarnya.

Kegiatan GPM ini berjalan lancar dan sukses. Semua barang subsidi habis terjual, menunjukkan tingginya kebutuhan masyarakat akan akses pangan murah yang berkualitas. (fe)