BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Kontingen Kalteng cabang olahraga (cabor) tenis meja di bawah binaan Rizky R. Badjuri selaku Ketua Koordinator Dinas Perkebunan Provinsi Kalteng, yang berlaga di PORNAS KORPRI XVI 2023 berhasil menorehkan prestasi.
Salah satu atlet tenis meja bernama Shaleh Afif Khairullah asal Kabupaten Sukamara, berhasil mengalahkan atlet dari Kemenhub dengan skor 3-0, sehingga meraih juara III dan mendapatkan medali perunggu pada lomba tenis meja kategori putra perorangan.
Medali tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum BAPOR KORPRI Asrorun Ni`am, bertempat di GOR Tri Lomba Juang Semarang, Rabu (19/7/2023).
Selain kontingen Kalteng, kontingen lain yang berhasil meraih juara dan mendapatkan medali yaitu Sujana asal Jawa Barat (medali emas), M. Rahmat Manan asal Sulawesi Tenggara (medali perak), dan Suharjanto Puhartono (medali perunggu).
Wakil Koordinator sekaligus pelatih tenis meja Kalteng, Adi Nur Fajar mengatakan, prestasi yang berhasil diraih ini berkat dukungan dan doa dari Pemprov Kalteng, khususnya Gubernur dan jajaran.
“Alhamdulillah kami dari kontingen tenis meja bisa mempersembahkan medali perunggu untuk kontingen Kalimantan Tengah dan ini pertama kalinya tenis meja memperoleh medali sepanjang keikutsertaannya di PORNAS KORPRI. InsyaAllah dengan perolehan medali ini akan menjadi motivasi agar di tahun-tahun berikutnya bisa lebih baik lagi dan semoga olahraga lainnya bisa semakin maju,” katanya.
Sementara itu, Shaleh Afif Khairullah menyampaikan rasa syukur karena bisa mengalahkan mantan atlet nasional dari DKI Jakarta yang mewakili Kemenhub.
“Harapannya tenis meja Kalimantan Tengah lebih maju lagi dan tiap-tiap daerah di semua kabupaten se-Kalimantan Tengah pembinaannya bisa lebih giat lagi,” tandasnya. (asp)