Wagub Kalteng Yakin Tim Laskar Isen Mulang Tembus Liga 1

WhatsApp Image 2023 09 01 at 10.24.19 AM
Wakil Gubernur Kalteng, H. Edy Pratowo saat menyampaikan sambutannya pada Launching Tim Kalteng Putra

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Tim Kalteng Putra secara resmi memperkenalkan para pemain yang akan menghadapi Liga 2 tahun 2023/2024, yang dilaksanakan di Halaman Stadion Tuah Pahoe Palangka Raya, Kamis (31/8/2023).

Perkenalan pemain tim Laskar Isen Mulang ini juga dihadiri oleh masyarakat Kota Palangka Raya yang ingin melihat secara langsung pemain besutan Jafri Sastra tersebut.

Kegiatan tersebut secara resmi di-launching oleh Ceo Kalteng Putra H. Agustiar Sabran. Dan dihadiri langsung juga oleh Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Edy Pratowo.

“Kita bersyukur bahwa kehadiran tim Kalteng Putra yang akan kita launching pada kesempatan sore hari ini. Kita harapkan sekali lagi bisa memberikan angin segar sebuah kebanggaan dunia olahraga sepak bola di Kalimantan Tengah. Karena kita tahu beberapa waktu yang lalu Kalteng Putra juga pernah mengikuti kompetisi di Liga 1,” ucap Edy di dalam sambutannya.

Wagub Edy mengatakan, untuk liga 2 tahun 2023/2024 ini ia meyakini Kalteng Putra FC akan tembus ke kasta liga tertinggi di Indonesia yaitu Liga 1 tahun yang akan datang.

“Kita pada tahun ini masuk di Liga 2. Namun kita yakin dengan kemampuan Kalteng Putra kali ini ditambah dengan tadi sudah ada MoU dengan Bank Kalteng, dan semuanya, saya yakin Kalteng Putra tahun mendatang tembus pada Liga 1. Insya Allah,” ungkapnya.

Wagub menegaskan, Pemprov Kalteng akan selalu mendukung dan men-support langkah-langkah di dalam membesarkan dan membawa tim Kalteng Putra untuk berjuang berkompetisi di liga 2 tahun 2023-2024.

“Harapannya bisa menembus ke liga 1 seperti tahun-tahun sebelumnya. Pemprov Kalteng selalu men-support, mendukung apalagi ini adalah laskar kebanggaan Kalteng, laskar orang Dayak. Kita wajib men-support dari semua komponen,” tegasnya.

Sementara itu, Ceo Kalteng Putra yang juga Anggota DPR RI Dapil Kalimantan Tengah H. Agustiar Sabran mengaku optimistis akan meraih hasil yang terbaik pada liga 2 tahun 2023/2024 nanti.

“Kami optimis dengan materi pemain yang ada saat ini. Bukan tidak mungkin, kita akan kembali ke liga satu,” demikian Agustiar. (asp)