Wagub Buka Kegiatan Pesparawi IV Korpri Tingkat Kalteng

WhatsApp Image 2023 09 04 at 12.21.38 PM
Wakil Gubernur Kalteng, H. Edy Pratowo secara resmi membuka Pesparawi IV Korpri Tingkat Provinsi Kalteng Tahun 2023

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Edy Pratowo secara resmi membuka kegiatan Pekan Seni Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) IV Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Tingkat Provinsi Kalteng Tahun 2023.

Kegiatan pembukaan tersebut digelar di Aula GPU Handep Hapakat, Kabupaten Pulang Pisau, Minggu (3/9/2023) malam.

Edy Pratowo mengatakan, kegiatan Pesparawi ini merupakan salah satu perwujudan visi dan misi Korpri dalam pembinaan mental dan kerohanian bagi ASN di Provinsi Kalteng yang selaras dengan upaya membangun Kalteng Berakhlak Penuh dengan Keberkahan.

“Terselenggaranya Pesparawi IV Korpri Tahun 2023 ini tentunya dapat menciptakan rasa kebersamaan dalam keberagaman di Kalimantan Tengah, khususnya di kalangan Aparatur Sipil Negara atau ASN,” ucapnya.

Edy menegaskan, hal tersebut sudah menjadi kewajiban bagi semua ASN untuk bersyukur kepada Tuhan dan mengimplementasikannya dengan mengabdikan diri secara tulus dan ikhlas bagi kepentingan Bangsa dan Negara Indonesia, khususnya bagi Provinsi Kalteng.

“Kegiatan ini memiliki makna penting sebagai upaya pemantapan wawasan keagamaan, untuk memperdalam kualitas spiritualnya dan makin diperteguh kadar keimanannya serta cinta kasih yang tulus kepada sesama,” sambung Wagub.

Pada kesempatan itu, Edy meminta kepada para peserta untuk berjuang sekuat tenaga dan sungguh-sungguh, tetapi tetap menjunjung tinggi sportivitas.

“Tetapi jangan lupa untuk menikmati momen-momen kebersamaan yang indah ini. Pesparawi ini sekaligus merupakan ajang merekatkan persaudaraan dan persatuan masyarakat Kalimantan Tengah,” tandasnya.

Peserta Pesparawi IV Korpri ini diikuti Pemprov Kalteng, 12 Kabupaten, dan 1 Kota, kecuali Kabupaten Gunung Mas. Dan memperlombakan 6 kategori lomba, yaitu paduan suara campuran, paduan suara, paduan suara wanita, vokal grup, vokal solo pria, dan vokal solo wanita. (asp)