Pemusatan Pelatihan Berjalan Lancar, Atlet Biliar Kalteng Akan Lakukan Tryout

, – Selama dua bulan terakhir, para atlet biliar di Palangka Raya telah menjalani pelatihan intensif yang terprogram dalam rangka Pemusatan Latihan Provinsi (Pelatprov).

Kemudian juga, mereka dijadwalkan untuk mengikuti tryout atau uji tanding ke luar daerah dalam waktu dekat.

Pelatih utama atlet billiard , Agus Setiawan, mengungkapkan bahwa pelatihan berjalan sesuai dengan program yang telah dirancang. Latihan dilakukan dengan menjaga waktu dan intensitas agar fisik para atlet tetap optimal tanpa kelelahan berlebihan.

“Kami fokus pada latihan yang terprogram dan memastikan para atlet tetap dalam kondisi fisik yang optimal tanpa terlalu memaksakan,” ujarnya, Kamis (26/6/2024).

Pelatprov dalam persiapan Pekan (PON) XXI/2024 itu, dilaksanakan di Billbozz Billiard, Palangka Raya, dengan kondisi yang kondusif dan dukungan fasilitas yang memadai.

Lebih lanjut, Agus Setiawan mengungkapkan, bahwa jingga saat ini belum ada kendala berarti yang dihadapi pihaknya maupun atlet selama Pelatprov berlangsung. Ia menyatakan bahwa semua berjalan sesuai rencana, dan persiapan ini diharapkan akan membuahkan hasil positif pada tryout mendatang.

“Kami berharap persiapan ini akan membuahkan hasil positif pada tryout mendatang,” pungkasnya.

menunjukkan semangat dan dedikasi tinggi selama Pelatprov. Latihan meliputi peningkatan keterampilan teknis, strategi permainan, serta menjaga kondisi fisik dan mental para atlet.

“Kami pelatih juga memberikan perhatian khusus pada pembinaan mental, memastikan para atlet siap menghadapi tekanan kompetisi,” imbuh Agus.

Selain itu, dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, dan komunitas olahraga, sangat penting dalam kesuksesan Pelatprov ini. Agus Setiawan menekankan pentingnya sinergi antara pelatih, atlet, dan pihak terkait untuk mencapai hasil terbaik.

“Dengan persiapan yang matang dan semangat juang yang tinggi, para atlet biliar Kalteng optimis menghadapi tryout mendatang,” pungkasnya. (asp)