BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Sutoyo, menegaskan bahwa Kalteng tidak butuh investor, tetapi kawan investor.
Menurutnya, kawan investor adalah mereka yang merasa memiliki tanggung jawab sosial, ekonomi, pendidikan, kesehatan, dan pembangunan secara menyeluruh di Kalteng.
“Kalteng tidak butuh investor, tetapi butuh kawan investor, yakni investor yang merasa memiliki Kalimantan Tengah dan memiliki tanggung jawab sosial, ekonomi, pendidikan, kesehatan, serta pembangunan secara menyeluruh di Kalimantan Tengah,” ujar Sutoyo saat ditemui di Palangka Raya, Jumat (28/6/2024).
Sutoyo menjelaskan bahwa hanya dengan menjadi sekadar investor, pihak-pihak tersebut hanya akan mengambil kekayaan Kalteng tanpa memiliki rasa tanggung jawab terhadap wilayah tersebut.
Oleh karena itu, diperlukan investor yang bukan hanya berbisnis, tetapi juga berkawan dengan masyarakat setempat.
“Kami membutuhkan kawan investor, bukan hanya investor biasa. Seorang kawan investor memiliki rasa memiliki terhadap masyarakat Kalimantan Tengah, peduli terhadap pembangunan, dan kemajuan Kalteng. Inilah yang kami butuhkan,” jelasnya.
Dengan adanya kawan investor yang memiliki tanggung jawab untuk membangun Kalteng, Sutoyo yakin bahwa keberadaan perusahaan dan investor akan diterima dan dijaga oleh masyarakat.
“Jika perusahaan dan investor benar-benar bermanfaat bagi Kalteng dan masyarakat, maka masyarakat akan merasa kehadiran mereka penting dan akan menjaga mereka,” tegas Sutoyo.
Sutoyo optimis bahwa dengan pendekatan kawan investor ini, perusahaan-perusahaan perkebunan yang ada di Kalteng akan mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat.
“Karena mereka merasa kehadiran perusahaan dan investor bermanfaat bagi Kalteng dan masyarakat, sehingga mereka akan benar-benar menjaga keberadaan perusahaan-perusahaan tersebut,” pungkasnya. (asp)