RS Bhayangkara Polda Kalteng Miliki Lab PCR Pertama di Kalimantan 

Kapolda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo menandatangani prasasti Lab PCR Rumkit Bhayangkara

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Inovasi kembali dilakukan jajaran Polda Kalteng dalam upaya memutus mata rantai Covid-19 di Kalimantan Tengah. Salah satunya dengan mendirikan Laboratorium PCR di RS Bhayangkara Tk III Palangka Raya Biddokkes Polda Kalteng.

Peresmian Lab PCR yang dinamakan Dhira Brata (setia kepada janji) tersebut dilakukan langsung Kapolda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo dihadiri Kabinda Kalteng Brigjen Pol Urip, Kepala BNNP Kalteng Brigjen Pol Edy Swasono, Sekda Kalteng Fahrizal Fitri, Kadinkes Kalteng Suyuti Samsul dan pejabat utama.

Kegiatan peresmian ditandai penandatanganan prasasti dan pemotongan pita. Kemudian dilanjutkan pemeriksaan Lab PCR oleh kapolda dan tamu undangan.

“Lab PCR di RS Bhayangkara Polda Kalteng menjadi pelopor rumah sakit Polda jajaran di Kalimantan. Ini tidak kita lakukan sendiri, kami kerjasama dengan pihak ketiga yang memiliki kepedulian yang sama di tengah pandemi Covid-19,” ucap Kapolda.

Di Kalteng, hasil evaluasi gugus tugas masih memiliki tren kematian terhadap pasien Covid-19, termasuk peningkatan warga yang terpapar.

Kehadiran Lab PCR diharapkan dapat bersinergi dan kolaborasi sama-sama dengan masyarakat. Bekerja keras memutus mata rantai Covid-19.

“Kita juga berterima kasih kepada RSUD Doris dan Dinkes Kalteng yang turut membantu proses pelatihan, sertifikasi terhadap Lab PCR Rumkit Bhayangkara. Semakin banyak Lab PCR, maka kita harus agresif menekan penyebaran Covid-19,” tegasnya. (yud)