Memperkuat Kesadaran dan Keterlibatan Masyarakat dalam Mencegah Kebakaran Hutan dan Lahan

Anggota DPRD Palangka Raya, Tantawi Jauhari

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Palangka Raya Tantawi Jauhari mengajak masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang bisa terjadi kapan saja.

“Kepada masyarakat meminta partisipasi aktif warga dalam pencegahan dan penanganan Karhutla, Karhutla dapat merugikan mereka secara langsung, baik dalam hal kesehatan maupun ekonomi,” ucapnya, Sabtu (21/92024).

Selain itu, Karhutla juga dapat menghancurkan tanaman dan habitat satwa, sehingga merugikan kehidupan ekonomi warga yang bergantung pada sektor pertanian dan kehutanan.

“Oleh karena itu, menekankan pentingnya langkah-langkah pencegahan, seperti tidak membuka lahan dengan cara membakar, memastikan api telah benar-benar padam saat memasak atau membakar sampah, serta melaporkan kebakaran yang terjadi segera kepada petugas terkait,” tambahnya.

Selain itu, warga juga diimbau untuk mengikuti aturan-aturan terkait larangan membakar hutan dan lahan yang telah ditetapkan.

“Kita bersama-sama untuk mengawasi dan mengontrol upaya penanggulangan Karhutla serta hendaknya kita selalu partisipasi dengan semua pihak untuk pencegahan dan penanganan Karhutla,” ungkapnya. (udi)