Kantongi Dukungan Kemenpora dan MUI, Domino Segera Resmi Jadi Cabang Olahraga

Whatsapp Image 2025 07 07 At 6.01.06 Pm

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA — Ketua Umum Pengurus Besar Perkumpulan Olahraga Domino Indonesia (PB PORDI), Andi Jamaro Dulung, menyatakan bahwa olahraga domino akan segera diakui secara resmi di Indonesia.

Pernyataan tersebut disampaikannya saat peringatan Hari Jadi ke-66 Kabupaten Luwu, Jumat (4/7/2025).

Andi memastikan, dalam waktu dekat, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) akan menerbitkan surat resmi yang mencatat PORDI sebagai organisasi profesional. Sekaligus, domino resmi masuk dalam daftar cabang olahraga yang diakui negara.

“Insyaallah, pekan depan ini akan terbit surat dari Kemenpora bahwa PORDI tercatat sebagai organisasi profesional, dan domino resmi menjadi salah satu cabang olahraga yang diakui Indonesia,” kata Andi Jamaro dalam keterangannya.

Tak hanya dari sisi pemerintah, dukungan terhadap legalitas olahraga domino juga datang dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Pada hari yang sama, MUI menerbitkan surat resmi yang menyatakan bahwa permainan domino di bawah naungan PB PORDI tidak mengandung unsur perjudian dan dinyatakan halal.

“Hari ini juga akan terbit surat dari MUI yang menyatakan bahwa domino di bawah naungan PORDI itu halal dan tidak ada unsur judi,” tegas Andi.

Dengan dukungan resmi dari Kemenpora dan MUI, domino di bawah PORDI siap berkembang sebagai cabang olahraga nasional yang bersih, legal, dan berdaya saing. (asp)