BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Kalteng, Achmad Amur berharap setiap daerah yang ada di Provinsi Kalteng baik Kabupaten dan Kota memiliki objek wisata unggulan sebagai ikon daerah masing-masing.
“Jika suatu daerah memiliki objek wisata unggulan tentunya tujuan utama yang akan dikunjungi oleh wisatawan terlebih dahulu yakni objek wisata yang dianggap unggul dan bagus di daerah,” ujarnya kepada awak media, Sabtu (7/5/2022).
Dirinya menjelaskan, kalau daerah tidak memiliki wisata unggulan yang terjadi wisatawan akan bingung kemana tujuannya pada waktu mereka berlibur atau mengunjungi suatu daerah.
“Apabila terdapat wisata unggulan yang dianggap bagus tentu tujuan utamanya mengunjungi tempat wisata itu,” jelasnya lagi.
Selain itu, adanya wisata unggulan juga yang ditetapkan oleh pemerintah daerah akan memudahkan pemerintah daerah setempat dalam pengelolaannya dan lebih fokus untuk membenahi objek wisata tersebut.
“Bukan berarti objek wisata lainnya diabaikan, tapi setidaknya setiap daerah harus menetapkan satu tempat wisata sebagai ikon atau ciri khas daerahnya dan juga sebagai tujuan utama wisatawan,” jelasnya.
Amur juga meyakini, setiap daerah di Kalteng pastinya memiliki objek wisata yang bisa dianggap unggul dan dapat menghasilkan PAD yang memadai serta dapat mendatangkan wisatawan ke daerah tersebut.
“Oleh karenanya, potensi yang dimiliki itu harus bisa dikelola dan dijadikan sebagai wisata unggulan daerah,” lugasnya. (asp)