BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Pencegahan dan penanggulangan paham terorisme dan radikalisme diperlukan peran aktif semua elemen masyarakat untuk mencegahnya.
“Upaya penangggulangan teroris ini belum cukup hanya mengandalkan kekuatan aparat keamanan, tetapi diperlukan peran aktif masyarakat dalam upaya pencegahan dan deteksi dini,” ucap Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Yuas Elko, Kamis (1/9/2022).
Salah satu upaya pencegahan teroris yang perlu dilakukan, sebut Yuas, adalah dengan penyebarluasan informasi mengenai terorisme kepada tokoh masyarakat, tokoh pendidikan, tokoh pemuda, tokoh agama, budayawan dan para pelajar di berbagai lembaga pendidikan.
“Karena pemahaman tentang ideologi yang salah termasuk ajaran-ajaran radikalisme terorisme akan sangat membahayakan moral dan pola pikir masyarakat terutama para pelajar dan generasi muda,” bebernya.
Untuk itu, tambahnya, melalui para tokoh, penyebarluasan pengetahuan mengenai terorisme ini dapat disampaikan dan dipahami oleh masyarakat sekaligus juga sebagai upaya melawan paham-paham terorisme dengan menanamkan nilai-nilai budaya damai sebagai bagian dari kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
“Upaya pencegahan tersebut juga dapat dilakukan melalui para kepala dinas terkait, kepala sekolah serta lembaga-lembaga pendidikan lainya baik formal maupun non formal,” pungkasnya. (asp)