Renovasi BunBes Tanpa Hilangkan Icon yang Sudah Ada

SAVE 20220917 110350
Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran meletakkan batu pertama renovasi Bundaran Besar Palangka Raya

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Renovasi Bundaran Besar Kota Palangka Raya yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah tanpa mengurangi icon yang sudah ada.

Hal tersebut disampaikan oleh Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran saat meletakkan batu pertama renovasi Bundaran, Sabtu (17/9/2022).

“Semuanya tidak ada yang terbuang, kira memperbaiki dan merenovasi dengan bundaran yang lebih modern,” ujar Gubernur Kalteng.

Renovasi ini, kata Gubernur, memiliki tujuan menjadi icon dan branding wilayah Provinsi Kalimantan Tengah.

“Jadi setiap orang yang pulang dari Kalimantan Tengah, oh di Kalimantan Tengah ada seperti ini loh, baik,” tuturnya.

Senada dengan itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalteng Shalahuddin menyampaikan, pembangunan renovasi Bundaran Besar tersebut nantinya akan berupa iconic modern dengan tambahan antara lain bangunan manara Talawang, bangunan museum dan biorama, amphitheater (tempat duduk menonton pertunjukan), air kolam serta taman untuk penghijauan kota tanpa merubah eksisting tugu Bundaran yang sudah ada. (asp)