Jelang Pemilu, Sekda Kalteng Harapkan Semua Pihak Jaga Persatuan

WhatsApp Image 2023 01 06 at 7.52.10 PM
Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng, H. Nuryakin saat diwawancara

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Menjelang pesta demokrasi Pemilu 2024 mendatang, Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng H. Nuryakin mengharapkan, kepada seluruh pihak di Kalimantan Tengah untuk bersama-sama menjaga persatuan dan keutuhan masyarakat.

“Kita berharap kepada MUI yang merupakan salah satu organisasi Islam yang terbesar itu bisa memberikan rasa aman kepada masyarakat dengan memberikan pencerahan atau pembelajaran politik yang sehat dan beretika,” ucapnya usai menghadiri pembukaan Rakorwil MUI Kalteng, Jum’at (6/1/2023).

Sambungnya, Sekda Nuryakin mengharapkan tidak hanya umat islam yang diberikan pencerahan atau pembelajaran politik yang sehat itu bagaimana, tetapi juga umat lain juga sebagai bentuk toleransi.

“Karena MUI ini sudah menjadi tugasnya membina umat Islam. Oleh karena itu mari bersama-sama terus memelihara persatuan dan keutuhan masyarakat dan juga umat Islam. Mari kita jaga Provinsi Kalimantan Tengah agar tetap selalu aman, rukun, damai, dan kondusif,” ucap Nuryakin.

Selain itu, Sekda Kalteng juga mengharapkan kepada Majelis Ulama Indonesia untuk memberi peran terhadap perang melawan peredaran narkoba di Provinsi Kalimantan Tengah, sehingga penerus bangsa bisa terbebas dari buruknya dampak narkoba.

“Kita harapkan MUI memberi peran terhadap perang terhadap Narkoba, tidak hanya itu masyarakat juga, semuanya. Karena itu tugas kita bersama, jadi bagaimana pun kalau generasi mau cerdas tentunya harus terbebas dari Narkoba,” tegasnya. (asp)