Satu Rumah dan Musholla Dilalap Sijago Merah

WhatsApp Image 2023 06 12 at 6.49.49 PM
Api yang berkobar di atas rumah warga

BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Kebakaran terjadi di Jalan Kapuas Kelurahan Selat Hulu kecamatan Selat Kabupaten Kapuas pada Minggu (11/6/2023) pukul 23.50 WIB.

Dari kebakaran tersebut, menghanguskan dua bangunan yaitu rumah milik Jamiah dan Musholla, hingga api berhasil dipadamkan sekitar 45 menit dari awal api berkobar besar.

Ketua BPK Tirta Borneo Kabupaten Kapuas Rahmad Noor saat dikonfirmasi mengatakan dari kebakaran di Jalan Kapuas Kelurahan Selat Hulu Kecamatan Selat tersebut, berhasil dipadamkan setelah warga dan relawan pemadam kebakaran berusaha memadamkan api.

“Untuk kerugian dan penyebabnya masih dalam penanganan pihak kepolisian, dari data yang kami terima ada dua bangunan semi permanen dari kayu yang terbakar yaitu rumah dan musholla,” ucapnya, Senin (12/6/2023).

Sementara itu, saat ini pihak kepolisian masih melakukan olah tempat kejadian kebakaran, untuk mencari tahu penyebab dari kebakaran yang mengejutkan warga di Jalan Kapuas Kelurahan Selat Hulu. (put)