Kebakaran di Jalan Seth Aji, Api Diduga Berasal dari Bengkel Motor

652

, – Mendapati adanya yang terjadi pada sebuah ruko di Jalan Seth Aji, Team dan Bidang Operasional Pemadaman, Kota serta semua Balakar Kota juga Provinsi, dibantu BPK Swakarsa Kepolisian dan berupaya memadamkan terjadi kebakaran di Jalan Seth Adji, Senin (19/6/2023).

Adapun bangunan yang terbakar yakni 7 ruko yang mengakibatkan kerusakan pada sejumlah toko semi permanen terdiri dari bengkel motor, toko elektronik, toko aluminium, toko PS, warung nasi pecel dan toko penjahit.

Kepala Seksi Pengendali Operasi dan Komunikasi Penyelamatan Bidang Penyelamatan, Sucipto mengatakan, adapun untuk kronologis kejadian
menurut keterangan saksi pada sekitar pukul 15.10 WIB, Bapak Slamet Riyadi sedang di luar melihat anak dari yang punya bengkel motor bermain api, tiba-tiba mendengar bunyi kretek dari atas kemudian keluar melihat api sudah besar di atas toko bengkel motor.

“Kemudian selanjutnya melihat ada api, Slamet Riyadi berteriak seraya minta tolong kepada tetangga bahwa adanya kebakaran kemudian menelpon pemadam kebakaran,” ucapnya.

Atas kejadian tersebut kerugian diperkirakan sekitar ratusan juta rupiah, sedangkan untuk korban jiwa tidak ada.

“Sementara ini kasus kebakaran, lagi ditangani oleh pihak Polresta Paalngka Raya,” ungkapnya. (udi)