Karya: Rahmi Nurfitriana
Akuโฆ
Siap untuk mendengar kembaliโฆ
Gema takbir nan damai
Hati riang gembira kembali terlukiskan
Wajah dan senyuman tulus
Serta doa-doa yang dipanjatkan
Dan di setiap langkah juga setiap sujud
Mengingatkan pada kisah Ibrahim
Pengorbanan suci yang menggetarkan
Menjadi teladan sepanjang zaman
Kali iniโฆ
Bersama lembutnya sang angin
Mampu menenangkan hati
Tuk menyambut Idul Adha yang suci
Di padang rumput ternak bersujud
Mereka, ikhlas untuk pergi
Membawa berkahโฆ
Dengan senyuman indahโฆ
Tetesan air mata syukur mengalir
Ungkapan harap terus bergulir
Palangka Raya, 2024