Distan Kembangkan Jagung Pakan Ternak

Dinas Pertanian Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah saat melakukan penanaman secara terpadu di Desa Telang Lama Kecamatan Paju Epat

BALANGANEWS, TAMIANG LAYANG – Dinas Pertanian Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah menunjukan keseriusannya dalam mengembangkan tanaman Jagung Pakan Ternak dengan melakukan penanaman secara terpadu di Desa Telang Lama Kecamatan Paju Epat.

“Penanaman jagung komposit pakan ternak ini dilaksanakan di kelompok tani ranu welum Desa Telang lama Kecamatan Paju Epat, sebagai upaya mengembangkan komoditas jagung pakan ternak,” kata Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Barito Timur Trikorianto melalui WhatsApp di Tamiang Layang, Kamis (26/11/2020).

Lebih lanjut Trikorianto mengatakan selain untuk mengembangkan komoditas jagung pakan ternak di daerah itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk pengembangan ekonomi kerakyatan sehingga bermanfaat bagi masyarakat di daerah itu.

Ditambahkan dia, dengan adanya pengembangan komoditas jagung pakan ternak yang dicanangkan dengan acara penanaman bersama ini hendaknya dimaknai sebagai salah satu upaya memberikan contoh yang baik bagi masyarakat supaya dapat memanfaatkan lahan mereka secara baik dan benar.

Dikatakannya, guna memastikan keberhasilan dari penanaman jagung pakan ternak ini, pihaknya telah menugaskan para penyuluh pertanian untuk selalu mendampingi masyarakat dari tanam hingga tataran pemasarannya nanti.

Pada kesempatan itu Kadistan Barito Timur Trikorianto menghimbau kepada masyarakat di daerah itu supaya sebisa mungkin untuk memanfaatkan lahan yang ada dengan menanam tanaman yang produktif dan menghasilkan, sebab dirinya berkeyakinan jika lahan yang ada dimanfaatkan dengan baik seperti menanam jagung ini akan bisa menambah penghasilan keluarga.

Kegiatan penanaman jagung komposit pakan ternak di kelompok tani ranu welum Desa Telang Lama Kecamatan Paju Epat langsung dipimpin Kadistan Trikorianto, diikuti Camat Paju Epat Priadi, Danramil, Kapolsek Dusun Timur, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, KTNA Paju Epat serta para penyuluh ini berjalan dengan lancar. (yus)