Natal Momentum Perkuat Persaudaraan dan Kasih Sesama

Whatsapp Image 2023 12 18 At 1.30.58 Pm
Bupati Gumas Jaya S Monong bersama Wakil Bupati Efrensia LP Umbing, ketika membagikan bingkisan natal kepada hamba Tuhan yang melayani di Kelurahan Tewah, Minggu (17/12/2023).

, KUALA KURUN – Bupati Gumas Jaya S Monong bersama Wakil Bupati Efrensia LP Umbing, dan sejumlah kepala perangkat daerah, menghadiri safari natal pemkab tahun 2023, di GPT Kristus Raja, Kelurahan Kecamatan Tewah.

Perayaan natal tahun ini mengambil tema Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi, serta sub tema semangat natal, tingkatkan persatuan, menjaga kerukunan dan kebersamaan untuk membangun.

Whatsapp Image 2023 12 13 At 8.54.37 Pm

“Tema tersebut mengajak umat untuk beriman masuk dalam karya penyelamatan Allah dan bertemu sang juru selamat, agar mengalami damai sejahtera,” ujar Bupati Gumas Jaya S Monong, Minggu (17/12/2023).

Dia menuturkan, perayaan natal bertujuan untuk memperkuat rasa persaudaraan dan kasih sesama. Semua harus menjaga, menata dan membangun daerah menuju kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat. Makna natal yang sebenarnya adalah sukacita umat manusia, khususnya umat kristiani.

“Natal juga merupakan wujud kasih Allah yang tidak menginginkan umat manusia terjerumus perbuatan dosa dan memberi kemuliaan dan damai sejahtera yang kekal selama-lamanya. Dengan perayaan natal, akan semakin membawa kedamaian bagi umat kristiani di Kecamatan Tewah,” tuturnya.

Dia mengatakan, memuliakan Allah bukan hanya membangun hubungan yang harmonis antara umat manusia, tetapi juga perlu ada upaya menjaga dan merawat alam semesta. Damai sejahtera tidak hanya manusia, tetapi juga untuk semua ciptaan dan dipanggil untuk turut menghadirkan sukacita bagi sesama.

“Kita bersyukur dinamika kehidupan umat beragama di daerah ini terjaga dengan baik, harmonis dan kondusif dalam setiap kegiatan . Diharapkan kondisi seperti ini semakin terjaga secara berkelanjutan,” jelasnya.

Pada kesempatan ini, dia juga mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilih dengan datang ke TPS pada tahun 2024. Masyarakat harus menjadi pemilih cerdas, bertanggung jawab, dan memilih sesuai hati nurani masing-masing.

“Dalam pesta demokrasi, sering terjadi perbedaan pandangan dan pilihan yang menimbulkan gesekan bahkan konflik, sehingga hubungan menjadi kurang harmonis. Meski berbeda pendapat, pandangan dan pilihan, tetapi kita tetap satu tujuan yaitu persatuan, kebersamaan dan kemajuan daerah,” terangnya.

Saat pelaksanaan safari natal di Kecamatan Tewah, juga dibagikan makanan bergizi untuk mencegah , berupa 34 paket makanan kepada ibu , delapan paket untuk dan 15 paket kepada balita. Selain itu, diberikan bantuan satu set bola beserta net, satu set peralatan sepak bola beserta gawang, dan bingkisan natal. (ahs)