BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Dalam rangka kegiatan kunjungan kerja (Kunker), Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, menerima Kunker dari para Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Barito Kuala (Batola).
Kedatangan Anggota Komisi II DPRD Batola tersebut, diterima oleh Anggota DPRD Kapuas, Yetti Indriana didampingi Sekretaris DPRD Kapuas, Perry Noah, bertempat di ruang paripurna DPRD Kapuas.
Politisi Partai Gerindra Kabupaten Kapuas ini mengatakan, Kunker dilakukan oleh komisi II DPRD Kabupaten Batola, dalam rangka untuk bertujuan studi komparatif di Kabupaten Kapuas terutama di DPRD Kapuas.
“Kami menerima Kunker dari Komisi II DPRD Batola, dimana dalam Kunker ini yaitu untuk studi komparatif tentang pengawasan DPRD terhadap pengelolaan arsip daerah,” ucapnya.
Lanjutnya dimana saat ini di Kabupaten Kapuas, sudah memakai sistem digital dan Batola belum.
“Karena sistem inilah pihak DPRD Batola melakukan Kunker untuk menggali hal itu,” terangnya.
Sementara itu pimpinan rombongan yang juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Batola, Arfah mengucapkan terima kasih atas sambutan dari pihak DPRD Kapuas, dimana telah memberikan informasi-informasi terkait dengan tupoksi lembaga legislatif khususnya. (put)