Hibur Anak-anak Korban Kebakaran Dalam Bentuk Kegiatan Trauma Healing

Anak-anak yang menjadi korban bencana kebakaran saat mendapatkan hiburan dan kegiatan oleh DP-3APPKB Kabupaten Kapuas, BPBD Kabupaten Kapuas dan Forum Anak

BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Musibah kebakaran yang menghanguskan puluhan rumah di Desa Pulau Mambulau Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas tentu berdampak kepada anak-anak korban kebakaran.

Dengan memberikan bantuan berupa penyembuhan untuk mengatasi gangguan psikologis serta mengembalikan kondisi emosional dan mengurangi dampak psikologis korban bencana.

“Dari Pemda Kapuas melalui DP-3APPKB Kabupaten Kapuas, BPBD Kabupaten Kapuas dan Forum Anak Daerah melaksanakan kegiatan Trauma Healing kepada korban terdampak musibah Kebakaran Pemukiman,” ungkap Pelaksana tugas (Plt) pejabat Pelaksana BPBD Kapuas, Fakhuransi, Selasa (23/4/2024).

Lanjutnya, dengan cara memberikan hiburan melalui serangkaian kegiatan menyenangkan seperti permainan edukasi, bernyanyi, menjawab teka-teki dan hal-hal lainya.

“Dengan kegiatan-kegiatan yang diberikan inilah bisa membuat anak-anak ini kembali ceria dan melupakan kejadian-kejadian yang mereka alami seperti kejadian kebakaran ini,” pungkasnya.

Sementara itu juga dengan kegiatan tersebut, disambut baik oleh masyarakat sekitar terutama para warga yang terdampak korban kebakaran yang ada di Desa Pulau Mambulau RT.006, Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas. (put)