BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) TNI ke-77, Kodim 1011/Klk melaksanakan kegiatan Festival dan Turnamen Karate Piala Dandim ke VI Tahun 2022.
Kegiatan yang digelar di aula Kodim 1011/KIk, jalan Tambun Bungai Kecamatan Selat Kabupaten Kapuas, diikuti hampir semua karateka dari Kabupaten Kapuas bersama Kabupaten Pulang Pisau.
Dalam kesempatan itu, Dandim 1011/Klk Letkol Kav Ferdiansyah, mengatakan, yang mana pada kegiatan tersebut, merupakan ajang yang dilaksanakan rutin setiap tahun oleh Kodim 1011/Klk.
“Ini sebagai kegiatan rutin dan juga bertujuan pembinaan terhadap generasi muda yang ada di Kabupaten Kapuas dan Pulpis,” ucapnya, Senin (10/10/2022).
Selain itu juga dirinya berharap dengan adanya kegiatan tersebut, untuk menjaring bibit karateka berbakat yang nantinya dapat membawa nama Kabupaten Kapuas di ajang kejuaraan-kejuaraan Nasional.
“Harapan kedepannya, bersama-sama Pemerintah Daerah, instansi
terkait, dapat bersinergi membina para atlet generasi muda untuk terus maju berprestasi dan berbuat hal yang positif,” jelasnya. (put)