Pj Bupati Optimis, Target PAD 2023 Lebih 80 Persen

Whatsapp Image 2023 11 17 At 7.42.59 Pm
Penjabat (Pj) Bupati Katingan, Syaiful

, – Penjabat (Pj) Bupati , Syaiful dalam pernyataannya mengaku optimis, target Pendapatan Asli Daerah () Kabupaten Katingan tahun 2023 ini, meskipun tidak bisa mencapai 100 persen, namun lebih dari 80 persen dari Rp 112 miliar yang ditargetkan.

Pengakuannya ini diungkapkannya kepada sejumlah awak media, usai dirinya melepas keberangkatan kafilah Kabupaten Katingan yang ikut serta dalam MTQH ke 31 di Pangkalanbun, Kamis (16/11/2023), di depan kantor Pemkab setempat.

Karena, berdasarkan laporan dan informasi dari Badan Pendapatan Daerah () setempat, di akhir Oktober 2023 yang lalu PAD Kabupaten Katingan sudah mencapai 74 persen lebih.

“Sehingga jelang akhir tahun 2023 nanti saya yakin PAD yang kita dapatkan nanti lebih dari 80 persen,” kata Syaiful.

Untuk mengetahui lebih jelas lagi, seberapa banyak sudah capaiannya, dirinya berjanji di awal Desember 2023 nanti akan melakukan evaluasi. Dan di dalam evaluasi nanti akan diketahui kenaikannya.

“Tunggu saja hasil evaluasi pada awal Desember 2023 nanti,” ujarnya.

Selanjutnya, untuk serapan di Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah () tahun anggaran 2023 yang sudah berjalan sejak Januari hingga awal Oktober 2023 tadi menurutnya sudah mencapai 62 persen. Pasalnya, kita sudah menandatangani Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) beberapa pekan lalu, sehingga tentu saja serapannya bertambah atau meningkat dari bulan Oktober 2023 yang lalu.

Kemudian, untuk mengetahui meningkatnya serapan anggaran tersebut menurutnya, pada awal Desember 2023 nanti akan dilakukan evaluasi juga, bersamaan dengan evaluasi PAD yang kita terima.

Berdasarkan kalkulasi yang didapat dari kawan-kawan di beberapa Organisasi (OPD) lingkup Pemkab setempat, untuk serapan APBD tahun anggaran 2023 ini menurutnya pada dasarnya semuanya mengalami peningkatan.

“Terutama pada Dinas dan Badan yang mengelola anggaran yang besar,” terangnya, seraya meyakini di jelang akhir Desember 2023 nanti serapan APBD tahun anggaran 2023 ini bisa melebihi dari 95 persen. (abu)