Dewan Optimis Katingan Raih Sejumlah Medali di Ajang Porprov 2023

1509
Nanang Suriansyah, SP

BALANGANEWS, KASONGAN – Wakil ketua (Waket) I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan, Nanang Suriansyah menyatakan keyakinan dirinya, di ajang Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) pada pertengahan tahun 2023 yang akan datang sejumlah atlet yang mengikutinya berhasil memboyong sejumlah medali.

Keyakinannya ini diungkapkannya kepada sejumlah awak media, Minggu pagi (19/2/2023). Sementara medali yang bakal diboyong nantinya, emas, perak dan perunggu.

Karena menurut Nanang, ada beberapa cabang olah raga (cabor) yang bernaung di Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Katingan selama beberapa tahun ini memperoleh prestasi dan berhasil pula memboyong sejumlah medali. “Keberhasilan yang pernah diperoleh atlet dimaksud, baik di tingkat provinsi maupun di tingkat Nasional,” kata Nanang.

Nanang menyebutkan sejumlah cabor yang pernah berhasil mengharumkan nama daerah Kabupaten Katingan dan bahkan ada pula cabor yang turut mengharumkan nama daerah provinsi Kalimatan Tengah (Kalteng). Diantaranya cabor Taekwondo, Dayung, Panahan dan beberapa cabor lainnya.

Keberhasilan cabor-cabor yang pernah memperoleh prestasi ini, menurut Nanang, tentu saja akan dipertimbangkan oleh KONI untuk diprioritaskan mewakili ajang Prorprov nantinya. “Meskipun sudah menjadi prioritas, namun harus lolos juga dari tim seleksi KONI Kabupaten Katingan,” ujar legislator Partai Golkar ini.

Selanjutnya, agar semua cabor yang diikutsertakan di ajang Porprov nantinya bisa berhasil memboyong medali sebanyak-banyaknya, dirinya meminta kepada masing-masing Pengurus Kabupaten (Pengkab) cabor agar melaksanakan berbagai pelatihan sebelum bertanding.

Yang tidak kalah pentingnya juga, dirinya meminta kepada semua atlet di semua cabor yang ikut serta, saat berlaga, agar menjaga sportivitas. “Di samping itu, selalu menjaga kesehatan,” ingat anggota dewan yang akan mencalonkan kembali sebagai wakil rakyat untuk priode 2024-2029 nantinya. (abu)