Kartu Huma Betang Sejahtera Akan Menjadi Solusi Pendidikan dan Kesehatan di Kalteng

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah nomor urut 3, Agustiar Sabran dan Edy Pratowo, terus memperkenalkan program unggulan mereka, salah satunya Kartu Huma Betang Sejahtera.

Program ini tidak hanya bertujuan untuk mengurangi kemiskinan, tetapi juga memberikan bantuan khusus bagi pelajar, mahasiswa, dan akses layanan kesehatan yang lebih baik.

Calon Wakil Gubernur Kalteng, Edy Pratowo, menjelaskan bahwa melalui Kartu Huma Betang Sejahtera, pemerintah akan memberikan beasiswa atau bantuan biaya pendidikan bagi pelajar dan mahasiswa dari keluarga kurang mampu.

Hal itu bertujuan untuk memastikan tidak ada anak di Kalimantan Tengah yang putus sekolah karena masalah ekonomi.

“Kami akan memberikan beasiswa atau bantuan biaya pendidikan bagi mereka yang ingin melanjutkan sekolah, sehingga anak-anak Kalteng tidak ada yang putus sekolah karena masalah ekonomi,” ujarnya baru-baru ini.

Selain pendidikan, Kartu Huma Betang Sejahtera juga mencakup layanan kesehatan. Keluarga pemegang kartu ini akan mendapatkan pemeriksaan kesehatan berkala dan subsidi biaya pengobatan di fasilitas kesehatan yang bermitra dengan pemerintah daerah.

“Kami ingin masyarakat Kalteng sehat dan bisa mendapatkan layanan kesehatan dengan mudah dan terjangkau,” tambah Edy.

Program ini disambut baik oleh berbagai kalangan. Syahrun, seorang tokoh adat setempat, berharap program ini mampu membantu masyarakat yang masih berjuang dengan kemiskinan.

“Kami sangat mendukung program ini. Semoga program ini bisa terealisasi dan dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat,” katanya.

Warga desa juga menyambut positif program ini, terutama mereka yang selama ini bergantung pada bantuan Program Keluarga Harapan (PKH).

Asnah, seorang ibu rumah tangga dari Kabupaten Kotawaringin Timur, menyampaikan rasa syukurnya atas tambahan bantuan yang ditawarkan oleh Kartu Huma Betang Sejahtera.

“Bantuan tambahan ini sangat berarti bagi kami, terutama untuk kebutuhan sehari-hari dan pendidikan anak-anak,” ungkapnya.

Pasangan Agustiar Sabran dan Edy Pratowo optimis bahwa Kartu Huma Betang Sejahtera dapat memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat Kalteng, sekaligus memastikan masa depan yang lebih baik dan cerah untuk generasi mendatang. (asp)