BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Dewan Adat Dayak (DAD) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) kembali menggelar open turnamen catur dalam rangka memeriahkan natal dan tahun baru, yang bertajuk Nataru Cup yang kedua kalinya.
Turnamen Nataru Cup II ini mempertandingkan katagori umum, pelajar dan disabilitas, dengan peserta 180 lebih, yang dilaksanakan di Aula Hotel Dandang Tingang, Palangkaraya, pada 27-28 Desember 2023.
Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kalteng, Saiful yang diwakili oleh Suparman mengatakan, saat ini perkembangan catur di Kalimantan Tengah mulai berkembang dengan baik. Hal itu dibuktikan dengan adanya atlet catur Kalteng yang lolos PON 2024.
Oleh karena itu, dirinya mengucapkan terimakasih kepada dan penghargaan kepada pecinta olahraga catur di Kalimantan Tengah, terutama Ketua Umun DAD Kalteng yang juga Wakil Ketua Umum PB Percasi, H. Agustiar Sabran.
“Kami Percasi Kalimantan Tengah memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada pecinta catur Kalimantan Tengah dalam mendukung perkembangan catur di Kalimantan Tengah,” ucapnya.
Di tempat yang sama, Ketua KONI Kalimantan Tengah, Rahmat Hidayat yang diwakili oleh Wakil Ketua Bidang Prestasi, M. Rasad Samuel mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya turnamen ini.
“KONI Kalimantan Tengah mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya turnamen ini, karena telah menambah pengalaman catur bagi pelajar, sehingga bisa meraih prestasi yang paling tinggi,” ucapnya.
Rasad yang mewakili KONI Kalteng juga mengucapkan terimakasih kepada Pengprov Percasi Kalteng yang telah meloloskan atlet catur mewakili Kalteng di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI (21) tahun 2024 mendatang.
“KONI Kalteng mengucapkan terimakasih kepada Pengprov Percasi Kalimantan Tengah yang telah lolos PON. Kami berharap turnamen ini melahirkan melahirkan bibit catur, yang bisa mengharumkan nama Kalimantan Tengah,” imbuhnya.
Sementara itu, Ketua Umum DAD Provinsi Kalteng, Agustiar Sabran menyebutkan, turnamen Nataru Cup ini merupakan turnamen rutin setiap tahunnya yang digelar oleh DAD Provinsi Kalimantan Tengah, dalam rangka memeriahkan natal dan tahun baru.
Turnamen ini juga sambungnya, merupakan upaya DAD Kalteng di bidang olahraga untuk menggali atlet-atlet di daerah dan mengasah kemampuan atlet, sehingga diharapkan memiliki potensi bertarung di ajang yang lebih tinggi.
“Tujuan turnamen ini juga dalam rangka kita untuk membina kerukunan dan kebersamaan antar umat beragama antara kelompok sehingga bersama-sama menjalankan kegiatan pembangunan di daerah Kalimantan Tengah, menuju Kalimantan Tengah Semakin Berkah,” pungkasnya. (asp)