BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Untuk memastikan kelancaran jalannya vaksinasi massal di Wilayah Hukum Polsek Pahandut jajaran Polresta Palangka Raya, Kapolsek Pahandut laksanakan pengecekan pelaksanaan vaksinasi massal Puskesmas Panarung Jalan Kruing kelurahan panarung kecamatan Pahandut Kota Palangka Raya.
Dalam kunjungannya, Kapolsek Pahandut AKP Erwin Togar Haasian Situmorang,S.H,S.I.K,M.H,. didampingi personil Polsek Pahandut Kanit Propos,kasium serta Bhabinkamtibmas Polsek Pahandut melaksanakan pengecekan pelaksanaan vaksinasi massal di Puskesmas Panarung Jalan Kruing Kelurahan Panarung Kecamatan Pahandut Kota Palangka Raya.
Kapolsek Pahandut AKP Erwin Togar Haasian Situmorang,S.H,S.I.K,M.H,. melalui Kasi Humas Polsek Pahandut Bripka Talenta mengatakan kegiatan vaksinasi kali ini sebanyak 200 dosis yang mana terbagi dari dosis tahap 1 dan dosis tahap 2, dalam pelaksanaannya peserta vaksinasi sudah sesuai dengan prokes Covid-19 yang telah dianjurkan pemerintah baik dari memakai masker maupun jarak antara peserta vaksin, dalam menunjang kelancaran vaksinasi massal kegiatan vaksinasi massal diamankan oleh personil Polsek Pahandut sebanyak 3 orang personil polsek pahandut.
“Dalam kesempatan ini Kapolsek Pahandut langsung bertemu dengan Kepala Puskesmas Panarung dokter Muhammad Rizal mengenai proses vaksinasi massal di Puskesmas panarung, mulai dari pendaftaran sampai dengan observasi setelah divaksin agar tidak terjadi antrian panjang yang dapat menyebabkan kerumunan sehingga bisa berakibat menjadi cluster baru Covid-19,” jelasnya, Kamis (19/8/2021).
Selama kegiatan vaksinasi berlangsung, kegiatan berjalan aman dan kondusif dengan tetap perhatikan protokol kesehatan. (rmi/MC Isen Mulang)